Ustad Zacky Mirza Buat Video dari Rumah Sakit, Bantah Kabar Meninggal


Zacky yang memberikan keterangan masih di ruang perawatan di Rumah Sakit Efarina Pangkalan Kerinci, Pekanbaru itu memberikan penekanan soal kabar yang viral. "Soal kabar yang tersebar, saya meninggal dunia dan lain sebagainya itu semua berita hoax. Saya dalam keadaan sehat wal afiat," ucapnya.

Zacky Mirza tiba-tiba pingsan saat tengah berdakwah. Sebelum tak sadarkan diri, ia sempat mengucapkan kalimat Tauhid, "Laa ilaaha illallaahu." Zacky pingsan lantaran kelelahan.

Sebelumnya, sang istri, Shinta Tanjung, juga sudah memberikan bantahan soal kabar suaminya meninggal. Ia menjelaskan, kondisi Zacky justru membaik.


Ustad Zacky Mirza saat berada di RSCM Jakarta Pusat, ketika Julia Perez meninggal di rumah sakit tersebut. MARIA FRANSISCA

"Terima kasih atas doa yang sudah diberikan, saya mau infokan, mohon maaf enggak bisa balas satu per satu kebetulan saya lagi radang tenggorokan, jadi banyak istirahat. Alhamdulillah, saat ini kondisi ustad Zacky membaik, berkah dari doa semuanya," ujarnya saat memberikan penjelasan di video itu.

Saat ini, kata Shinta, suaminya tengah diobservasi kesehatannya di Rumah Sakit Evarina, Kerinci. Alhamdulillah sehat, cuma memang ada pengobatan karena ada indikasi pneumonia dan ada kekentalan darah," kata Shinta.

Shinta yang mendampingi suaminya saat berdakwah di Pekanbaru itu menuturkan hasil tes PCR Zacky Mirza dan dirinya negatif. "Kita enggak ada covid, sehat walafiat. Kecapekan aja," ucapnya.

Artikel Terkait

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel